Fakultas Pertanian Universitas Lampung sukses menyelenggarakan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tingkat fakultas pada 19–20 Agustus 2025. Acara berlangsung meriah di Aula Fakultas Pertanian dengan format hybrid, diikuti oleh perwakilan 14 mahasiswa dari setiap program studi, sementara peserta lainnya mengikuti secara daring di Jurusan maing-masing.

Acara dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Pertanian, Dr. Ir. Kuswanta Futas Hidayat, M.P. Dalam sambutannya, beliau memperkenalkan jajaran pimpinan fakultas, termasuk para wakil dekan dan ketua jurusan dari seluruh program studi. Dalam pidatonya Dekan Fakultas Pertanian, Dr. Ir. Kuswanta Futas Hidayat, M.P. menekankan pentingnya menjaga integritas akademik, khususnya mengenai plagiarisme. Beliau menegaskan bahwa plagiarisme adalah tindak kejahatan akademik yang tidak bisa ditoleransi dalam dunia pendidikan tinggi. Pesan ini menjadi pengingat penting bagi mahasiswa baru untuk selalu menjunjung tinggi kejujuran dan etika ilmiah dalam setiap karya.

Usai sambutan, acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari para wakil dekan sesuai bidangnya masing-masing. Materi yang disampaikan meliputi tata kelola akademik, layanan kemahasiswaan, pengembangan riset dan inovasi, serta peran mahasiswa dalam pengabdian kepada masyarakat.Antusiasme mahasiswa baru terlihat dari partisipasi aktif, baik secara langsung di aula maupun melalui platform daring yang telah disiapkan panitia.

Memasuki hari kedua, rangkaian acara semakin menarik dengan hadirnya sesi obrolan singkat bersama mahasiswa berprestasi Fakultas Pertanian. Dalam kesempatan ini, mahasiswa baru mendapatkan motivasi langsung dari senior yang telah menorehkan berbagai pencapaian akademik maupun non-akademik.Sesi ini menjadi ruang inspiratif, mendorong mahasiswa baru untuk berani bermimpi besar dan mengembangkan potensi sejak awal perkuliahan.

PKKMB Fakultas Pertanian 2025 bukan hanya menjadi ajang perkenalan kampus, tetapi juga momentum penting untuk menanamkan nilai integritas akademik sejak awal. Ditambah dengan semangat kebersamaan melalui perkenalan ormawa, mahasiswa baru diharapkan dapat menempuh perjalanan studinya dengan penuh dedikasi, menjunjung tinggi etika, serta siap berkontribusi nyata bagi masyarakat.