0.buka puasa bersama 2015“Bagi umat muslimin yang beriman, diwajibkan untuk berpuasa seperti umat-umat yang terdahulu supaya bisa menjadi orang yang bertakwa (melaksanakan perintah dan menjauhi larangNya), QS Al Baqoroh 183.  Apa syarat puasa yang menuju ke ketaqwaan?” Inilah awal siraman rohani oleh Dr. Abdul Syukur dari Institut Agama Islam Negeri Radin Intan dalam acara Safari Rhomadon Rektor Universitas Lampung (Unila) dan Jajarannya ke Fakultas Pertanian (FP) Unila, Senin 13 Juli 2015 di Aula FP Unila.“Syarat puasa yang menuju ke ketaqwaan adalah: yang pertama puasa yang berdasarkan keimanan, yang kedua puasa yang berdasarkan manajemen, dan yang ketiga puasa yang berdasarkan Sabar, Jujur, dan Positif Thinking.” lanjut Dr. Abdul Syukur.  Demikianlah pokok-pokok siraman rohani dalam acara ini.
Acara ini dihadiri oleh Rektor Unila, para Wakil Rektor, para Direktur Pascasarjana, para Dekan di lingkungan Unila, para Kepala Biro, Lembaga, dan Unit Pelaksana Teknis, Dekan FP Unila dan para Wakil Dekan, Dosen FP Unila, Lembaga Kemahasiswaan dan Dharma Wanita di lingkungan FP Unila.
Sebelumnya acara diawali dengan pembacaan Ayat Al Quran, kemudian sambutan Selamat Datang oleh Dekan FP Unila Prof. Dr. Ir. Wan Abbas Zakaria, M.S., Sambutan Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Sugeng P. Harianto, M.S., Siraman Rohani dan Doa Berbuka Puasa oleh Dr. Abdul Syukur, Sholat Magrib berjamaah di Nuru Ilmi FP Unila, dan acara diakhiri dengan makan berbuka puasa bersama. (HS)
Foto kegiatan ini diantaranya:

1.buka puasa bersama 2015

Foto 1. Acara dipandu oleh Ir. Syahrio Tantalo, M.P.

2.buka puasa bersama 2015

Foto 2. Pembacaan Al Quran

3.buka puasa bersama 2015

Foto.3 Sambutan Selamat Datang oleh Dekan FP Prof.Dr.Ir.Wan Abbas Zakaria, M.S.

4.buka puasa bersama 2015

Foto 4. Sambutan oleh Rektor Unila Prof.Dr.Ir. Sugeng P. Harianto, M.S.

5.buka puasa bersama 2015

Foto 5. Siraman Rohani oleh Dr. Abdul Syukur dari IAIN Radin Intan

6.buka puasa bersama 2015

Foto 6. Suasana Acara

7.buka puasa bersama 2015

Foto 7. Suasana Acara

8.buka puasa bersama 2015

Foto 8. Prof.Dr.Ir. Irwan Sukri Banuwa, M.Si. dan Ir. Achdiansyah, M.S.

Berita Terkait silahkan klik disini

Leave a Reply