Fakultas Pertanian Universitas Lampung (FP Unila) telah melaksanakan pembekalan praktik umum tingkat fakultas secara daring melalui zoom meeting. Kamis, (23/6/2022), bertempat diruang sidang dekanat FP Unila.

Praktik umum tahun 2022 diikuti sebanyak 955 orang mahasiswa terdiri dari 10 jurusan, diantaranya yaitu:

  1. Jurusan Teknologi Hasil Pertanian /Teknologi Hasil Industri, sebanyak 134 mahasiswa dan 30 dosen pembimbing.
  2. Peternakan/Nutrisi dan Teknologi Pakan Ternak, sebanyak 107 mahasiswa dan 25 dosen pembimbing.
  3. Kehutanan, sebanyak 115 mahasiswa dan 28 dosen pembimbing.
  4. Proteksi Tanaman, sebanyak 48 mahasiswa dan 20 dosen pembimbing.
  5. Agroteknologi, sebanyak 51 mahasiswa dan 20 dosen pembimbing.
  6. Agribisnis/Penyuluhan Pertanian, sebanyak 164 mahasiswa dan 42 dosen pembimbing.
  7. Agronomi dan Hortikultura, sebanyak 73 mahasiswa dan 35 dosen pembimbing.
  8. Teknik Pertanian, sebanyak 75 mahasiswa dan 18 dosen pembimbing.
  9. Perikanan dan Kelautan, sebanyak 141 mahasiswa dan 25 dosen pembimbing.
  10. Ilmu Tanah, sebanyak 47 mahasiswa dan 18 dosen pembimbing.

Para peserta praktik umum dibekali materi dengan judul Mencetak Pengusaha Tangguh oleh drh. Purnama Edy Santosa, M.Si.

Pembekalan materi tersebut bertujuan untuk menumbuhkan jiwa pantang menyerah berwirausaha dalam memasarkan produk-produk pertanian khususnya.

Acara pembekalan praktik umum dihadiri oleh Dekan FP Unila, Prof. Dr. Ir. Irwan Sukri Banuwa, M.Si., Wakil Dekan I Bidang Akademik dan Kerjasama Prof. Dr. Ir. Purnomo, M.S., Para Ketua Jurusan serta para dosen pembimbing praktik umum.

Maju Cemerlang Faperta Kita.